Pelatihan dan Pembentukan Perusahaan Mahasiswa

Pada tanggal 5-6 April 2016 lalu, Badan Pengelolaan dan Pengembangan Usaha (BPPU) Universitas Negeri Yogyakarta mengadakan kegiatan workshop dengan judul  “Pelatihan Pembentukan dan Pengelolaan Perusahaan Mahasiswa”. Pelatihan yang berlangsung selama dua hari tersebut diadakan di Auditorium Fakultas Ekonomi dan digelar dalam rangka pengisian stand kewirausahaan mahasiswa di gedung Laboratorium Kewirausahaan UNY yang akan segera di launching bersamaan dengan Dies Natalis UNY yang ke-52 pada tanggal 21 Mei 2016 mendatang.

Workshop tersebut di buka dengan sambutan dari ketua BPPU Dr. Endang Mulyani, M.Si. kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Wakil Rektor I Drs. Wardan Suyanto, MA., Ed.D. d. Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Rektor III Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. dan Wakil Dekan III dari berbagai Fakultas, serta sebagai narasumber Tejo Nurseto, M.Pd., Drs. Supriyanto, MM., Penny Rahmawaty, M.Si., Fitri Rahmawati, M.P., dan Dhyah Setyorini, M.Si.,Ak.

Dalam kegiatan tersebut, peserta pelatihan merupakan kelompok-kelompok dari mahasiswa-mahasiswa aktif dari berbagai Fakultas di UNY yang sudah memiliki produk buatan sendiri yang telah dipresentasikan dan diseleksi oleh pihak BPPU. Pelatihan ini diadakan dengan tujuan untuk memberi pengarahan dan prosedur pembentukan serta pengelolaan produk mahasiswa supaya mahasiswa dapat mempraktikkan studi kewirausahaan secara mandiri. Workshop tersebut diisi dengan materi-materi antara lain mengenai motivasi dan pengembangan mindset kewirausahaan, penataan produk, pengemasan produk, teknik-teknik pemasaran, serta penyusunan laporan keuangan masing-masing kelompok kewirausahaan. (Adit)

 

Tags